Tips Buat Rumah Biasa jadi Istimewa

Posted by indowebpropertiblog Senin, 27 Januari 2014 0 komentar
Tips Buat Rumah Biasa jadi Istimewa

http://indowebproperti.com/

Faktor utama yang dapat memberikan efek luar biasa terhadap tampilan rumah ternyata bukan mahalnya perabotan atau mewahnya finishing bangunan. Solusi kreatif justru berefek penting. Salah satunya dengan melakukan pengulangan ketika mendekor.
Pengulangan atau repetisi sudah berhasil dilakukan oleh tiga desainer untuk membuat rumah terasa menyatu dan “mengalir”. Berikut ini tips dari mereka.
Tips pertama datang dari desainer Caroline Cummings Rafferty. Untuk menyatukan tampilan sebuah apartemen, Rafferty memastikan agar dia hanya menggunakan material terbatas. Dia menggunakan lantai kayu ek di seluruh apartemen.
Sebenarnya ada pengecualian. Dia juga menggunakan sedikit lantai batu kapur untuk area foyer. Selain lantai, dia juga menggunakan sentuhan akhir yang sama bagi rak buku di lorong apartemen dan meja dapur di ruangan selanjutnya.
Tips kedua diberikan oleh Matthew Patrick Smyth. Smyth menutup lantai rumah contohnya dengan karpet. Pilihan yang apik untuk memberikan nuansa hangat dan sensasi lembut di kaki pengunjung. Namun, bukan hanya itu yang ditargetkan oleh Smyth.
Secara khusus, dia menggunakan karpet “Patterson, Flynn & Martin” untuk menghubungkan satu ruang dengan ruangan lain. Meski tampak serupa, setiap karpet memiliki corak berbeda. Smyth tampaknya ingin memberikan contoh penggunaan unsur yang serupa, tapi tak sama dalam menampilkan konsistensi dan pengulangan cerdas.
Selain mengulang material lantai atau finishing pada perabotan, Cristina Azario, punya ide lain untuk Anda. Azario meminta Anda untuk mempertimbangkan pengulangan detil dekoratif untuk menjaga kesatuan tampilan rumah.
Mengulangi sebuah detil dekoratif di titik-titik strategis dalam rumah, seperti nightstand, meja kopi, dan meja makan dapat memberikan daya tarik visual tanpa memberikan kesan berat.
Azario menempatkan beberapa pengulangan sederhana, misalnya aksen empuk berkancing (tufting) pada headboard di tempat tidur dan sofa di ruang tamu serta rangkaian bunga segar berwarna merah di kamar tidur dan ruang tamu. (as/kompas.com)

Baca Selengkapnya ....

Tips sederhana mengecat rumah

Posted by indowebpropertiblog 0 komentar

Tips sederhana mengecat rumah


tips mengecat rumah


Mengecat rumah adalah hal yang paling penting karena jika salah mengecat entah warna ataupun tekniknya sobat akan melihat dinding rumah sobat akan berantakan dan dengan warna yang tidak menyenangkan dipandang mata, mungkin sobat bisa menggunakan tukang yang biasa mengecat rumah sobat, tapi jika sang tukang sedang sibuk dengan pekerjaannya yang lain, mau tidak mau sobat harus mengecatnya sendiri, mungkin tips ini akan membantu sobat jika menemukan keadaan seperti diatas :
Persiapan perlengkapan :
belilah roller cat dan kuas yang halus, serta tempat atau wadah yang biasa digunakan untuk meletakan cat, untuk yang ini di toko bangunan banyak menyediakan dengan harga yang bervariasi dan kualitas bervariasi.
 jika roller(kuas cat yang berbentuk roller) terlalu pendek gunakan kayu atau besi atau apapun untuk membuatnya lebih panjang, hal ini penting untuk menjangkau bagian dinding atas yang lebih tinggi.
cuci bersih roller dan kuas sebelum melakukan proses pengecatan.
Persiapan proses pengecatan :
Gunakan alas atau penutup saat mengecat, Yang ditutupi lantai, lemari ataupun apapaun yang ada disekitar dinding yang akan sobat cat, biasa saya menggunakan koran atau kardus yang tidak terpakai.
Campur cat dengan air, biasanya saya mencapur cat dengan air (dikaleng cat) hal ini bertujuan agar cat tidak terlalu kental, gunakan air secukupnya jika sobat rasa sudah pas kekentalan catnya yah sudah jangan ditambah terus, lalu aduk cat sampai rata, baru tuangkan kedalam wadah cat.
Bersihkan terlebih dahulu dinding yang ingin dicat, jika ada cat yang lama lebih baik dibersihkan dahulu keseluruhannya.
Jika sobat ingin mengecat dinding rumah warna warni agar hasil lebih baik gunakan cat dasar, biasa saya gunakan cat dasar warna putih.
Lakukan pengecatan dengan roller cat dengan arah dari atas kebawah harus satu garis agar lebih rapih, jangan terlalu ditekan, untuk pojok-pojok dan list atas dinding yang tidak dapat dicapai roller bisa menggunakan kuas untuk menutupinya.
Untuk yang baru pertama kali mengecat pelan-pelan saja, lebih santai lebih baik jangan terburu-buru karena hasilnya juga kalau terburu-buru tidak baik.
Sekian semoga bermanfaat.


Baca Selengkapnya ....

4 Tips mendapatkan kekayaan dari Investasi Properti menurut Pananginan simanungkalit

Posted by indowebpropertiblog 0 komentar

4 Tips mendapatkan kekayaan dari Investasi Properti menurut Pananginan simanungkalit


kaya dari properti



Invetasi Properti cara mudah untuk kaya, mungkin sobat sekalian pernah mendengar atau melihat beberapa iklan properti yang memberikan janji kekayaan jika berinvestasi properti, memang betul Investasi properti adalah salah satu Investasi yang sangat menguntungkan karena Properti adalah salah satu kebutuhan pokok manusia yaitu papan, Investasi yang menggiurkan ya jika sobat tahu bagaimana cara bermainnya, dan jika sobat asal saja Investasitapi tidak tau bagaimana triknya berinvestasi di dunia Properti bukan keuntungan yang akan sobat dapatkan tetapi kerugian besar yang akan sobat terima, mungkin beberapa tips dari Bapak Pananginan simanungkalit dapat membantu sobat :
1. Membeli, menahan, menukar dan menjual properti pada waktu yang tepat.
Kemampuan memprediksi pasar adalah alat bantu yang paling penting dalam memilih waktu yang paling edeal untuk berInvestasi Properti, namun Sampai saat ini publik Indonesia tidak memiliki alat bantu apa pun untuk meramalkan siklus pasar. Untuk merencanakan pembelian dan penjualan properti, Anda harus mengetahui pola historis gelombang siklus properti di Indoensia. Dan memprediksi pola gelombang siklus pasar berikutnya. Langkah pertama untuk memprediksi pola siklus pasar properti adalah memahami dinamika gelombang musim pasarproperti. Dan memahami faktor-faktor yang menentukan gerakan siklus pasar properti itu.
2. Memilih lokasi investasi properti yang paling prospektif.
Memilih Lokasi Investasi Properti yang prospektif adalah hal utama dalam bermain Investasi properti, sukses atau tidaknya Investasi Properti tergantung pada “lokasi,lokasi,lokasi”, migrasi populasi dan aktivitas pasar properti. Jika lokasi properti yang bersangkutan prospektif – memiliki infrastruktur yang baik, dekat dengan berbagai fasilitas umum, dan lain-lain – maka tidak diragukan lagi potensi kenaikan harga properti tersebut.
3. Memilih jenis properti tertentu dengan hasil investasi yang optimal
Hindari properti yang tidak dapat atau sulit disewakan. Arus uang pendapatan sewa propertiAnda harus positif setelah satu sampai dengan dua tahun sejak Anda beli. Sebelum memutuskan untuk membeli properti amatilah peluang menyewakan properti yang sejenis dengan properti Anda di kawasan itu. Bandingkan calon properti Anda dengan properti-properti lain di sekitarnya. Suatu properti yang tidak menghasilkan arus uang positif setelah dua tahun masa pembelian maka investasi properti itu beresiko tinggi alias tidak layak dibeli sebagai investasi.
4. Melakukan strategi pembiayaan yang kreatif.
Anda bisa memilih pembiayaan dengan cara cash keras, cash bertahap atau melalui kredit KPR. Pembayaran dengan cara cash juga bisa dilakukan dalam waktu 1 hingga 2 bulan. Sedangkan pembayaran dengan cara cash bertahap bisa mencapai 8 bulan, 12 bulan, 18 bulan, 24 bulan hingga 30 bulan. Semuanya tergantung pada jenis properti dan strategi pemasaran yang dilakukan oleh pengembang. Sedangkan pembiayaan properti dengan fasilitas kredit KPR, bisa dilakukan dengan DP = 0%, DP = 10%, DP = 20% hingga DP = 30%.
Sumber : www.ekonomi.kompasiana.com


Baca Selengkapnya ....

Mau Tahan Banjir? Rancang Rumah Anda seperti Ini…

Posted by indowebpropertiblog Sabtu, 25 Januari 2014 0 komentar
Mau Tahan Banjir? Rancang Rumah Anda seperti Ini… Rumah di Washington, Amerika Serikat, berikut ini tampaknya bisa diterapkan untuk dibangun di daerah rawan bencana di seluruh Indonesia. Setidaknya, rumah ini sudah memenuhi standar dan kualifikasi Federal Emergency Management Agency .


Rumah yang dijuluki “Tsunami House” (rumah tsunami) tersebut dirancang sesuai kode bangunan FEMA yang paling ketat dan diklaim sangat aman. Nelson, sang perancang dari Designs Northwest Architects, mengatakan, rumah tersebut penuh dengan hal-hal yang harus dipertimbangkan ketika membangun di daerah berisiko banjir dan gempa.

Baca Selengkapnya ....
Buat Email | Copyright of Indowebproperti.